KRAKATOA.ID, WAY KANAN – Lampung Bersepeda seri 26 (LB #26) sukses digelar pada Minggu (31/7/2022). Baradatu Cyclung Community (BCC) sebagai tuan rumah kegiatan rutin para pesepeda di Lampung ini mendapat pujian.
“Terima kasih atas kerja keras yang tentunya melelahkan hingga kegiatan LB#26 ini bisa terlaksana. Tentunya ini akan menjadi moment yang tidak akan pernah terlupakan dan menjadi satu kebanggaan untuk tuan rumah BCC dan Goweser Way Kanan,” kata Koordinator Goweser Lampung Babeh Ruddy dalam siaran pers yang diterima Krakatoa.id, Sabtu (6/8/2022).
Babeh Ruddy mengatakan, para goweser (sebutan untuk pesepeda di Lampung) telah menunggu kegiatan Lampung Bersepeda yang telah tertunda selama hampir 3 tahun karena pandemi covid-19.
“LB#26 adalah awal dimulainya lagi Lampung Bersepeda, bukti rasa kangen dengan hadirnya 150 komunitas sepeda dari berbagai penjuru Lampung hadir di sini peserta diperkirakan hampir mencapai 2000 peserta yang datang. Semua datang memenuhi undangan secara mandiri dengan penuh suka cita. Gratis tanpa ada pungutan apapun untuk hadir pada setiap event LB,” papar Babeh Ruddy.
Koordinator Goweser Lampung ini menandaskan walau telah mendapat kelonggaran, namun penerapan protokol kesehatan covid-19 menjadi yang utama.
“Alhamdulillah saat ini kita telah mendapat kelonggaran2 tapi tentunya kita semua tahu bahwa covid-19 masih ada, maka tetap kita harus menjaga protokol kesehatan. Kita berharap dan berdoa semoga negara kita khususnya Lampung segera terbebas dari pandemi ini. Sehingga LB ini akan terus bergulir sesuai jadwal yg kita harapan bersama,” tandasnya.
Sebagai informasi, kegiatan yang dipusatkan di Lapangan Sriwijaya, Baradatu, Way Kanan ini diikuti sekitar 2.000-an goweser dari 150 komunitas sepeda dari berbagai kabupaten dan kota di Lampung.
Untuk agenda berikutnya LB#27 rencanananya akan dilaksanakan di Liwa Lampung Barat pada bulan September 2022. Liwa Gowes Community (LGC) menjadi tuan rumah LB#27.
Semangat Lampung Bersepeda
Goweser Lampung mengusung Lampung Bersepeda adalah sebuah simbol kampanye untuk sebuah gerakan bersepeda dalam rangka mempererat tali silaturahmi antar komunitas atau club sepeda dan juga masyarakat Lampung pada umumnya.
Goweser Lampung dengan visi Campagne (kampanye), Charity (sosial), Educaty (edukasi untuk prestasi).
“Bersama kita memulai, bersama kita melakukan sesuatu hal yang positif dimana bersama membangunkan yang sedang tidur. Peraturan kita bersama yang buat, peraturan juga kita sama-sama jalankan, saling memahami, saling hormat menghormati, saling dukung satu sama yang lainnya,” jelas Koordinator Goweser Lampung Babeh Ruddy.
“Kita semua tidaklah sempurna maka kita membangun persahabatan bahkan persaudaraan tanpa ada batas, karena kita dalam satu atap,” tandasnya.
“Apapun nama dan jenis sepeda kita, kita semua sama pada saat mengayuh diatas sepeda, simpan dulu dengan baik pangkat dan jabatan kita, kita adalah sama, jauhkan keegoan kita, dengan bersama kita bisa membawa nama Sai Bumi Ruwai Jurai Lampung yang kita cintai dan kita singgahi saat ini menjadi lebih baik lagi. Dimana bumi berpijak disitu langit dijunjung.”
“Dengan Gerakan Kampanye Bersepeda secara tidak langsung membantu semangat membangun pola hidup sehat denga olah raga bersepeda mengurangi polusi udara serta prestasi dan lain-lainnya masih banyak manfaat yang didapatkan dengan bersepeda,” tandas Babeh Ruddy.***