Unila Kukuhkan 973 Wisudawan pada Wisuda Periode I Tahun Akademik 2025/2026

KRAKATOA.ID, BANDAR LAMPUNG – Universitas Lampung (Unila) resmi menggelar prosesi wisuda program doktor, magister, sarjana, dan diploma periode I tahun akademik 2025/2026. Kegiatan berlangsung khidmat di Gedung Serbaguna (GSG) Unila pada Sabtu, 20 September 2025.

Prosesi wisuda diawali dengan Rapat Senat Terbuka Luar Biasa yang dipimpin Ketua Senat Unila, Prof. Dr. Herpratiwi, M.Pd., dan dilanjutkan dengan laporan akademik oleh Wakil Rektor Bidang Akademik, Dr. Eng. Suripto Dwi Yuwono, S.Si., M.T.

Berdasarkan Surat Keputusan Rektor Nomor 4383/UN26/PP.06.03/2025, Unila mengukuhkan 973 wisudawan, terdiri dari: 9 lulusan program doktor, 94 lulusan program magister, 844 lulusan program sarjana, dan 26 lulusan program diploma.

Pada periode ini, Unila memberikan penghargaan kepada lulusan terbaik dari masing-masing jenjang pendidikan, yaitu: Berti Yolida – Program Doktor (S-3) Pendidikan, FKIP, Muharrom Ainul Yaqin – Program Magister Manajemen, FEB, Diva Annisa Fitri – Program Sarjana (S-1) Pendidikan Bahasa Inggris, FKIP.

Dalam sambutannya, Rektor Unila Prof. Dr. Ir. Lusmeilia Afriani, D.E.A., IPM., ASEAN Eng., menyampaikan rasa bangga dan apresiasi kepada para wisudawan atas capaian akademik mereka.

“Saya atas nama keluarga besar Unila mengucapkan selamat kepada seluruh wisudawan. Terlebih, dengan bangga Unila memberikan sertifikasi kompetensi sebagai pendamping ijazah kepada 12 wisudawan terpilih,” ujar Rektor.

Unila terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas pendidikan. Sejauh ini, Unila telah meluluskan 143.590 alumni dari delapan fakultas dan satu program pascasarjana. Pada periode ini, tingkat kelulusan tepat waktu (KTW) mencapai 49,98%, menunjukkan peningkatan efisiensi akademik.

Di tengah era perubahan, Unila juga aktif berinovasi dengan mengembangkan kurikulum baru berbasis Outcome-Based Education (OBE) yang mendukung program “Kampus Berdampak”, dengan fokus pada penguatan kompetensi lulusan agar mampu memberikan kontribusi nyata di masyarakat.

BACA JUGA :  Unila Lakukan Asesmen Lapangan Akreditasi Prodi Doktor Pendidikan FKIP

Rektor berpesan agar para wisudawan terus mengembangkan potensi diri, menciptakan lapangan kerja, dan mengabdikan ilmu pengetahuan demi kemajuan Indonesia.

“Kami berharap para lulusan dapat menjadi agen perubahan yang terus berkarya, belajar sepanjang hayat, dan membawa nama baik almamater Unila di tingkat nasional maupun global,” pungkasnya.***